Tiang Gantungan Sampah: Solusi Untuk Sampah Rumah Tangga

Sampah adalah bagian dari masalah umum yang terdapat hampir di semua kota di Indonesia, termasuk untuk Kota Takengon Kabupaten Aceh Tengah. Himbauan untuk membuang sampah pada tempatnya sudah diberikan. Masyarakat pun mengetahui bahwa kebersihan itu sebagian dari iman. Namun terkadang, sebagian kita masih lupa dengan himbauan dan ungkapan itu. Petugas kebersihan mungkin sudah bekerja maksimal, namun masih ada masalah lain yang muncul dari sampah.
Gambar tumpukan sampah di pinggir jalan Kota Takengon
Salah satu pemandangan yang tidak indah di hampir setiap jalan di kota ini adalah adanya tumpukan sampah. Diduga sampah-sampah itu berasal dari sampah rumah tangga. Sampah rumah tangga ini adalah satu di antara masalah sampah di kota ini. Setiap rumah sudah menyimpan sampahnya sendiri. Sayangnya, mereka tidak membuang sampah pada bak penampungan sampah. Entah karena lokasi bak sampah agak jauh dari tempat tinggal mereka, atau mungkin memang jumlah bak sampah yang tersebar di kota ini sedikit dibanding dengan jumlah sampah yang “diproduksi” oleh masyarakat.
"Pahlawan" Kebersihan Kota Takengon
Pada saat ramainya warga kota berangkat ke tempat aktivitasnya di pagi hari, pemandangan sampah ini akan ditemukan. Sebelum jam 8.00 pagi, akan banyak ditemukan sampah menumpuk di pinggir jalan. di depan rumah warga, di persimpangan, atau di depan sebuah lorong. Namun, sekitar jam 9.00 sampah tersebut sudah hilang dari tempat itu karena petugas kebersihan sudah memungut sampah yang ditumpuk oleh warga.



Sumber gambar: epimuslim
Di antara solusi sampah rumah tangga ini adalah hendaknya ada tiang penggantungan sampah rumah tangga di setiap lorong atau jalan di lingkungan perumahan warga. Kenapa digantung? Karena sebagian sampah rumah tangga itu menarik bagi hewan seperti kucing dan anjing sehingga sampah yang ditumpuk warga akhirnya kembali berserakan. Ketika sampah itu digantung, maka paling tidak sampah tidak terjangkau oleh hewan-hewan tersebut.
Penempatan tiang gantungan itu bisa diperkirakan berdasarkan jumlah rumah di sekitar tiang tersebut. Terkait waktu penggantungan sampah oleh warga, hendaknya juga dibuatkan pengumuman jam penggantungan sampah tersebut sehingga tiang penggantungan sampah tersebut tidak selalu berisi. Puncak tiang sampah ini juga bisa sebagai sarana reklame atau advertising bagi pemerintah kota. Sehingga mungkin saja akan banyak lembaga yang berpartisipasi membuat tiang sampah ini karena mereka bisa menumpang iklan atau advertising mereka di puncak tiang sampah ini.







Share this:

2 comments :

 
  • Contact Us | Site Map | TOS | Privacy Policy | Disclaimer
  • Copyright © Bismi Rabb. Template by OddThemes