Cara Ubah Profil Mahasiswa Pada Aplikasi Baru SIAKAD

Pada bagian sebelumnya sudah disampaikan cara mengubah profil pada aplikasi SIAKAD Mahasiswa . Berhubung aplikasi SIAKAD ini telah berubah dari sistem sebelumnya kepada sistem yang baru, maka bagi mahasiswa yang belum melakukan update data dan profil dirinya, maka harus mengubahnya di aplikasi yang baru. Sedangkan bagi mahasiswa yang sudah update profilnya pada aplikasi siakad yang lama, maka tidak perlu lagi ubah data. Karena data dari aplikasi yang lama sudah diimport ke aplikasi yang baru ini.

Berikut cara ubah profil bagi mahasiswa pada aplikasi siakad yang baru.

1.   Login ke akun Anda dengan username dan password Anda seperti pada gambar di bawah ini;

2.   Setelah berhasil masuk, akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Klik bagian profil pada bilah menu kiri. Letaknya pada pilihan menu paling bawah;

3.   Setelah itu klik Edit Profil;

4.     Selanjutnya bisa diisi data diri yang belum lengkap dan sekaligus bisa diperbaiki jika ada data yang salah;

5.     Setelah terisi semua, lalu klik Ubah Profil pada bagian bawah;

6.   Jika ada data yang belum lengkap terisi, maka akan muncul kotak berwarna merah dan selanjutnya harus diisi;

7.   Jika telah selesai mengisi semua yang diminta, maka simpan dan selanjutnya Anda bisa log out atau memilih menu lain.

Demikian panduan melengkapi atau mengubah data profil pengguna akun SIAKAD baru bagi mahasiswa. Semoga bermanfaat. Aamiin.


Share this:

Post a Comment

 
  • Contact Us | Site Map | TOS | Privacy Policy | Disclaimer
  • Copyright © Bismi Rabb. Template by OddThemes