Peringati Sumpah Pemuda STAIN Gajah Putih Takengon Adakan Apel Kebangsaan

Tanggal 28 Oktober 1928 para pemuda dari berbagai daerah melaksanakan kongres di Batavia dan menghasilkan sebuah cita-cita Indonesia Satu dalam tanah air, bangsa dan bahasa. Hasil kongres itu dikenal dengan “Sumpah Pemuda”. Sekarang, setelah berlalu 89 tahun semenjak dideklarasikannya “Sumpah Pemuda”, berbagai instansi dan unsur kepemudaan memperingatinya dengan berbagai kegiatan

Di STAIN Gajah Putih, berdasarkan Surat Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia nomor 5076/DJ.I/PP/10/2017 perihal Kuliah Akbar dan Deklarasi Aksi Melawan Radikalisme, diadakan kegiatan Apel Kebangsaan di halaman kampus.

Dalam apel yang diikuti oleh Mahasiswa, Dosen dan Staf ini, pembina apel menyampaikan amanat dengan membacakan pidato hari sumpah pemuda Menteri Pemuda dan Olah Raga Republik Indonesia.


Share this:

Post a Comment

 
  • Contact Us | Site Map | TOS | Privacy Policy | Disclaimer
  • Copyright © Bismi Rabb. Template by OddThemes